Yogyakarta. Event Tour de Campur Ksatrian AAU tidak hanya menjadi media edukasi dan relaksasi tetapi juga menyehatkan dan menggembirakan. Para pengunjung tidak hanya diajak menyaksikan display drumband yang dimainkan oleh para Karbol (Taruna AAU) dan keliling Ksatrian AAU, tetapi juga diajak bergembira dengan gerakan senam yang menyehatkan, Minggu Pagi (11-12-2022).
Bertempat di depan Tugu Adhisakti Ksatrian AAU, tiga Wanita Angkatan Udara (Wara) tampil memberi contoh gerakan senam Gemu Famire yang saat ini disukai semua kalangan dalam memperoleh kebugaran jasmani. Musik dan lagu Gemu Famire dimulai, tiga Wara AAU memulai gerakan senam yang diikuti oleh Ibu-Ibu, Bapak-bapak, Muda-Mudi, bahkan juga anak-anak. Alunan suara lagu Gemu Famire yang menggembirakan itu membuat gerakan senam menjadi penuh semangat para peserta Tour de Campus.
Gubernur AAU, Marsda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr.(Han) berkeinginan tidak hanya membuat para anak didiknya menjadi Calon-calon Perwira TNI AU yang memiliki kesamaptaan jasmani prima, tetapi juga ingin seluruh Warga Masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya juga sehat lahir-batin.(penaau-2022)




Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.






Views Today : 118
Views Yesterday : 403
Views Last 7 days : 2621
Views Last 30 days : 10610
Views This Month : 5988
Views This Year : 165315
Total views : 547228