Berita

SISWA SD MUHAMMADIYAH MUTIHAN WATES BERKUNJUNG KE AAU

Isi Berita

YOGYAKARTA (Pen-AAU). Sejumlah 146 Siswa SD Muhammadiyah Mutihan Wates Kulonprogo, mengunjungi Akademi Angkatan Udara (AAU), Yogyakarta, Kamis (16/2/2023).

Para Siswa yang didampingi 12 Guru pendamping tersebut diterima oleh Kepala Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (KPPM) AAU Kolonel Sus Heri Sunaryo, S.Si,. M. Sc. Kunjungan edukatif ini bertujuan untuk menumbuhkan wawasan kebangsaan dan minat kedirgantaraan sejak dini.

Gubernur AAU Marsda TNI Eko D. Indarto, S.IP., M.Tr. (Han) dalam sambutan yang dibacakan KPPM AAU menegaskan, bahwa AAU merupakan lembaga pendidikan yang bertugas menyiapkan sumber daya manusia Angkatan Udara, calon-calon pemimpin bangsa masa depan. MarsdaTNI Eko D. Indarto berharap para Siswa sejak dini memang harus terus ditingkatkan semangat belajarnya, sehingga kelak menjadi generasi yang tangguh dan berkharakter, juga berprestasi. (penaau-2023).

Berita Lainnya

SISWA SD MUHAMMADIYAH MUTIHAN WATES BERKUNJUNG KE AAU