Berita

TARUNA TINGKAT II AAU PRAKTIKUM TERMODINAMIKA DI UGM YOGYAKARTA 

Isi Berita

YOGYAKARTA (Pen-AAU).

 

Setelah mendapatkan Teori Termodinamika selama pelajaran di kelas, tiba waktunya bagi para Karbol (Taruna AAU) untuk melaksanakan praktikum mengaplikasikan Teori Termodinamika.  

 

 

 

 

Kegiatan praktikum yang dilaksanakan di Universitas Gadjah Mada ini diikuti 46 Taruna (43 Taruna dan 3 Taruni) Tingkat II program studi Aeronautika Pertahanan, Selasa (28/3/2023).

 

 

 

 

Kepala Departemen Aeronautika, Kolonel Tek R. Aryo Surdihartono, S.T., M.Si menegaskan bahwa hasil praktikum ini akan menjadi bekal bagi para Taruna saat pelaksanaan tugas kelak sebagai Perwira TNI Angkatan Udara, karenanya masing-masing Taruna dituntut untuk melaksanakan praktikum ini dengan sungguh-sungguh. "Laksanakan praktikum ini dengan serius. Jangan sia-siakan kesempatan yang ada untuk menguasai ilmu terapan ini. Jangan sungkan untuk bertanya bila ada hal-hal penting yang memerlukan pendalaman." pesan Kolonel Aryo kepada para Taruna.(penaau-2023)

Berita Lainnya

TARUNA TINGKAT II AAU PRAKTIKUM TERMODINAMIKA DI UGM YOGYAKARTA