Berita

GUBERNUR AAU TINGKATKAN ETOS KERJA ANGGOTA DAN SEMANGAT TARUNA

Isi Berita

YOGYAKARTA (Pen-AAU). Gubernur Akademi Angkatan Udara (AAU) Marsekal Muda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr. (Han) secara khusus menyampaikan pesan kepada seluruh Antap dan Taruna AAU pada kesempatan Apel Pagi, bertempat di Lapangan Andalan, AAU, Yogyakarta, Senin (8/5/2023). 

Pada kesempatan tersebut Gubernur AAU menyampaikan bahwa kegiatan Apel Pagi merupakan langkah awal untuk merapatkan barisan dalam rangka konsolidasi guna meningkatkan etos kerja yang harus terus ditumbuhkan dan ditingkatkan secara berkelanjutan. 

"Kita semua disiapkan dan diarahkan untuk bisa mencapai tujuan membangun organisasi Akademi Angkatan Udara menjadi lebih baik lagi. Karenanya kita harus terus berusaha untuk menumbuhkan dan meningkatkan etos kerja secara berkelanjutan." ungkap Gubernur AAU. 

Lebih lanjut, Gubernur AAU menekankan bahwa adanya Akademi Angkatan Udara adalah karena ada Karbol (Taruna AAU) yang harus dididik oleh Lembaga agar menjadi Perwira yang tangguh dan profesional dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya kelak di satuan masing-masing. Oleh karena itu disamping para Antap dituntut untuk terus meningkatkan kinerja, para Taruna pun juga harus terus meningkatkan semangat belajar selama proses pendidikannya berlangsung.(penaau-2023).

Berita Lainnya

GUBERNUR AAU TINGKATKAN ETOS KERJA ANGGOTA DAN SEMANGAT TARUNA