Berita

ANTAP AAU SENAM SKJ 88

Isi Berita

YOGYAKARTA (Pen-AAU). Sejuknya udara pagi di Akademi Angkatan Udara (AAU) dimanfaatkan oleh seluruh Antap AAU untuk melaksanakan kegiatan olahraga bersama, Jum'at (12/5/2023). Diawali dengan Apel Pagi di Lapangan Dirgantara, seluruh Antap AAU yang tidak memiliki tugas khusus melaksanakan Senam Kesegaran Jasmani 88 (SKJ 88).

 

Senam SKJ 88 secara rutin dilaksanakan setiap hari Selasa dan Jum'at yang merupakan program wajib dari Bapak Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono untuk dilaksanakan di seluruh satuan Jajaran TNI.

 

SKJ atau Senam Kesegaran Jasmani adalah senam dengan gerakan kesegaran jasmani yang terdapat unsur kekuatan, daya tahan, kecepatan, kelincaran, kelenturan, koordinasi, ketepatan dan keseimbangan. Manfaat dari Senam SKJ antara lain dapat membuat tubuh kita lebih aktif bergerak dan membantu proses metabolisme tubuh dalam membakar kalori, sehingga tubuh menjadi bugar dan sehat. (penaau-2023).

Berita Lainnya

ANTAP AAU SENAM SKJ 88