Berita

KOLEKSI MUSEUM KARBOL MENGINGATKAN MASA PENDIDIKANNYA

Isi Berita

YOGYAKARTA (Pen-AAU). Setelah menikmati nuansa pendidikan yang dialami 52 tahun yang lalu di Gedung Handrawina dan Gedung Sabang Merauke, Keluarga Besar Wisaka Kompi 2 Yon C-3 Tahun 1971 mengunjungi Museum Karbol yang menyimpan catatan masa pendidikannya sebagai Karbol (Taruna AAU), Sabtu (20/5/2023).

Bersama para Karbol, Keluarga Besar Alumni AAU 1971 sangat menikmati koleksi demi koleksi yang disajikan Museum Karbol. Dengan melihat dan membaca catatan sejarah serta beberapa penjelasan para Karbol (Taruna AAU), Bapak-Bapak Purnawirawan tersebut serasa berada dalam masa pendidikan yang penuh kenangan. Mereka sangat mengapresiasi Keberadaan Museum Karbol yang sangat bermanfaat bagi generasi penerus, karena dengan sejarah bisa meloncat kedepan untuk meraih cita-cita dengan gemilang.(penaau-2023)

Berita Lainnya

KOLEKSI MUSEUM KARBOL MENGINGATKAN MASA PENDIDIKANNYA