Berita

PEMBEKALAN MARSEKAL TNI (PURN) DJOKO SUYANTO KEPADA TARUNA AAU

Isi Berita

YOGYAKARTA (Pen-AAU). Gubernur Akademi Angkatan Udara (AAU) Marsekal Muda TNI Wayan Superman mendampingi Marsekal TNI (Purn) Djoko Suyanto, S.I.P. memberikan pembekalan kepada Karbol (Taruna AAU), bertempat di Gedung Sabang Merauke, Jum'at (14/7/2023).

Gubernur AAU dalam sambutan pengantarnya menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Marsekal TNI (Purn) Djoko Suyanto, S.I.P yang sudah berkenan hadir di ksatrian AAU untuk memberikan pembekalan kepada seluruh Taruna AAU. "Sebagai Taruna dan calon pemimpin masa depan, mereka sangat membutuhkan pencerahan guna menambah wawasan, utamanya dalam menghadapi tugas-tugas kedinasan di TNI Angkatan Udara", pinta Gubernur AAU.

Pada kegiatan pembekalan pagi ini, Marsekal TNI (Purn) Djoko Suyanto, S.I.P. memberikan materi tentang "Menjadi pemimpin di tengah disrupsi teknologi di era milenial".

"Perkembangan dunia teknologi sangat berkembang dengan pesat. Peperangan jaman dulu sudah sangat berbeda dengan sekarang. Para Taruna AAU dituntut untuk dapat mengikuti segala bentuk perkembangan teknologi. Jalan karier kalian masih sangat panjang. Hal penting yang harus kita pegang adalah integritas", jelas Marsekal TNI (Purn) Djoko Suyanto, S.I.P.

Hadir pada kegiatan pembekalan,
Marsekal Madya TNI (Purn) I Gusti Made Oka, Marsekal Muda TNI (Purn) Imam Wahyudi, Marsekal Muda TNI (Purn) Rispandi, Marsekal Muda TNI (Purn) Agus Barnas, Marsekal Pertama TNI (Purn) Djoko Santosa, Wakil Gubernur AAU Marsma TNI Hendro Arief H, S.Sos., M.Han., para Pejabat AAU, Dosen, Pengasuh dan seluruh Taruna AAU.(penaau-2023)

Berita Lainnya

PEMBEKALAN MARSEKAL TNI (PURN) DJOKO SUYANTO KEPADA TARUNA AAU