Berita

LATIHAN WANATIRTA : TARUNA TK.III LAKSANAKAN HANMARS DAN SEA SURVIVAL

Isi Berita

Kulonprogo. (Pen-AAU). Berlokasi di sekitar Waduk Sermo Kabupaten Kulonprogo, 144 Taruna Tingkat III melaksanakan latihan Wanatirta hari pertama, Senin (13/11/2023). Materi latihan yang diberikan di hari pertama antara lain Hanmars, Sea Survival (Mendayung Perahu, Serangan Udara, Hoist dan Helly Box).

Pada latihan hari pertama, disekenariokan Taruna Tingkat III melaksanakan operasi penerbangan di daerah musuh menggunakan pesawat transport mengalami kerusakan/emergency tertembak musuh. Pesawat mendarat darurat di Waduk Sermo dan seluruh awak selamat. Penumpang yang cedera dijemput menggunakan helikopter dan penumpang yang belum bisa di evakuasi melaksanakan Sea Survival di Waduk Sermo.

Diharapkan, dengan melaksanakan latihan tersebut,Taruna AAU memiliki pengetahuan dan bekal yang cukup dalam melaksanakan tugas pengabdian sebagai perwira TNI Angkatan Udara khusus dalam menghadapi kondisi berbahaya di lokasi musuh.(penaau-2023).

Berita Lainnya

LATIHAN WANATIRTA : TARUNA TK.III LAKSANAKAN HANMARS DAN SEA SURVIVAL