Samarinda.(Pen-AAU) Komandan Resimen Taruna (Danmentar) Latsitardanus XLIV/2024, Kolonel Pnb Yoyon Kuscahyono, S.Sos., melakukan kunjungan silaturahmi ke Korem 091/Aji Surya Natakesuma, Senin (20/5/2024). Kedatangan Danmentarlat disambut hangat oleh Danrem Brigjen TNI Anggara Situmpul, S.I.P., M.Si.
Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi serta memberikan ucapan terima kasih kepada Danrem beserta jajaran Kodim dan Koramil atas kerjasama dan dukungan yang telah diberikan sehingga kegiatan Latsitarda Nusantara XLIV di wilayah Kalimantan Timur sampai saat ini secara umum dapat terlaksana dengan aman dan lancar. Selain itu, pelaksanaan Kirab Drumband Integrasi Latsitardanus XLIV di Kota Samarinda juga dapat berjalan dengan tertib dan meriah serta antusias masyarakat sangat tinggi.
Danrem menyampaikan pesan, bahwa dengan waktu yang masih tersisa agar tetap melakukan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi dengan _Stake Holder_ terkait sehingga terjalin kerjasama yang baik agar pelaksanaan Latsitarda Nusantara XLIV di wilayah Kalimantan Timur dapat berhasil dan sukses tanpa adanya kendala yang berarti.
Pada kesempatan tersebut, turut hadir Kasipamops Mentarlat Letkol Pas Kandung Wijoyono dan Kasiminlog Mentarlat Letkol Muh. Anwar S., S.T., M.M. Pertemuan ini juga menjadi ajang diskusi untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Latsitardanus XLIV/2024 ke depannya.(Penaau-2024).
Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.