Yogyakarta. (Pen-AAU). Dalam rangka meningkatkan kemampuan instruktur penerbang serta memberikan pengenalan awal terbang malam kepada Taruna AAU yang masuk kedalam siswa Sekolah Penerbang (Sekbang) Pesawat Terbang Tanpa Awak (PTTA) Angkatan ke-8, melaksanakan latihan terbang malam yang berlangsung di Lanud Adisutjipto dari tanggal 14 s.d 17 April 2025.
Latihan ini sendiri menjadi bagian penting dalam kurikulum pendidikan para calon penerbang PTTA, sekaligus menjadi ajang peningkatan profesionalisme bagi para instruktur penerbang.
Tujuan dari latihan ini adalah untuk memberikan pengenalan terbang malam bagi Taruna AAU siswa Sekbang PTTA A-8 dan meningkatkan kemampuan terbang malam bagi instruktur penerbang baik dalam teknik memberikan instruksi maupun pengoperasian pesawat dengan pesawat G 120 TP-A Grob, KT-1B Woong Bee dan Cessna Series dengan area latihan sekitar wilayah Yogyakarta sampai dengan Solo.
Sebelum pelaksanaan latihan, Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Setiawan, S.E., mengingatkan untuk selalu mengutamakan aspek keselamatan terbang dan kerja (lambangja), serta mematuhi seluruh prosedur operasional penerbangan, agar seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan aman, lancar dan tanpa kendala. (penaau-2025).
Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.