Berita

LATIHAN CAKRA WAHANA PAKSA TARUNA TINGKAT III RESMI DIBUKA

Isi Berita

Yogyakarta. (Pen-AAU). Latihan Cakra Wahana Paksa (CWP) Taruna Tingkat III Akademi Angkatan Udara (AAU) pagi ini, Rabu (23/4/2025) secara resmi dibuka. Kegiatan Upacara Pembukaan Latihan CWP dibuka secara langsung oleh Gubernur AAU Marsekal Muda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., MDS., bertempat di Gedung Sabang Merauke (GSM), Ksatrian AAU, Yogyakarta.

Kegiatan CWP akan diikuti oleh 145 Taruna Tingkat III yang dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 25 April sampai 27 April 2025 dengan rute penerbangan Lanud Dhomber, Lanud Sam Ratulangi Manado, Lanud I Gusti Ngurah Rai Bali, Lanud Abdurrahman Saleh, dan kembali ke Adisutjipto.

Hadir pada kegiatan Upacara Pembukaan Latihan CWP, Ketua PIA Ardhya Garini Cabang BS AAU Ny. Etty Purwoko Aji, Wagub AAU Marsma TNI Meka Yudanto, S.Sos., M.A.P., Para Pejabat List A AAU, Para Pengurus PIA Ardhya Garini Cabang BS AAU, Para Komandan Skadron Taruna, Pengasuh dan seluruh Taruna Tingkat III peserta latihan CWP. (penaau-2025).

Berita Lainnya

LATIHAN CAKRA WAHANA PAKSA TARUNA TINGKAT III RESMI DIBUKA