Yogyakarta. (Pen-AAU).
Akademi Angkatan Udara (AAU) menerima kunjungan kehormatan dari Commander Australian Defence College, yang dipimpin Rear Admiral James Riley Librand, di Ruang Dono Indarto, Mako AAU, Senin (28/4/2025). Kunjungan ini disambut langsung oleh Gubernur AAU, Marsekal Muda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., MDS.
Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian pertemuan ke-12 Joint Education and Training Sub Committee (JETSC) Australia–Indonesia, yang bertujuan mempererat kerja sama di bidang pendidikan dan pelatihan pertahanan antara kedua negara.
Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak mendiskusikan berbagai hal terkait pengembangan pendidikan di AAU, mulai dari program studi yang tersedia, mekanisme perekrutan Taruna, hingga sistem penyelenggaraan pendidikan di lingkungan AAU. Selain itu, dibahas juga partisipasi Taruna AAU dalam program pendidikan di United States Air Force Academy (USAFA) dan National Defence Academy (NDA), serta pengiriman Taruna untuk mengikuti pendidikan di Australian Defence Force Academy (ADFA).
Sebagai wujud penghargaan dan mempererat hubungan baik antara AAU dan Australian Defence College, acara dilanjutkan dengan pertukaran cinderamata antara Gubernur AAU Marsda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M.,MDS. dan Commander Australian Defence College Rear Admiral James Reley Librand. Momen ini menjadi simbol penguatan hubungan kerja sama pendidikan dan persahabatan kedua negara.
(Penaau-2025)
Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.