Berita

Gubernur AAU Ikuti Sosialisasi Diseminasi Program Pengungkapan Sukarela

Isi Berita

       Gubernur AAU Marsda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr.(han) didampingi Wagub  Marsma TNI Palito Sitorus, S.I.P., M.M., beserta para pejabat, mengikuti kegiatan sosialisasi Diseminasi Program Pengungkapan Sukarela yang diselenggarakan oleh TNI Angkatan Udara bekerjasama dengan Dirjen Pajak, di Gedung Serba Guna Suharnoko Harbani, Mabesau, Jakarta, Rabu (9/2/2022).

       Sosialisasi yang dilaksanakan secara online diikuti para pejabat satuan jajaran TNI Angkatan Udara, dan dibuka langsung oleh Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P.

       Disemniasi program pengungkapan sukarela merupakan program pemerintah  guna memberikan kesempatan kepada wajib pajak untuk melaporkan atau mengungkapkan kewajiban perpajakan yang belum dipenuhi secara sukarela, menjadikan dirinya patuh dan taat pada kewajibannya selaku wajib pajak. Dikatakan, Berdasarkan UU HPP, program pengungkapan sukarela akan berlaku selama 6 bulan, yaitu mulai 1 Januari 2022 sampai dengan 30 Juni 2022. (penaau/2022).

Berita Lainnya

Gubernur AAU Ikuti Sosialisasi Diseminasi Program Pengungkapan Sukarela