Berita

KENANGAN INDAH BERINTERAKSI DENGAN TARUNA AAU

Isi Berita

Yogyakarta. Akademi Angkatan Udara (AAU) tidak sekedar membekali para Tarunanya dengan berbagai ilmu pengetahuan dan teknologi, serta kemampuan kemiliteran tetapi juga membekali kemampuan kepemimpinan (leadhership), keperwiraan (officership), juga jiwa kedirgantaraan (airmindedness).

Disamping itu AAU juga membekali para Tarunanya untuk mampu berinteraksi dan berkomunikasi dengan baik kepada siapapun.

Guna mewujudkan Output (hasil didik) yang memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik tersebut, AAU menyelenggarakan event Tour de Campus di setiap Minggu Pagi. Event yang mengundang kehadiran seluruh warga masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya ini menjadi media bagi para Taruna AAU untuk berinteraksi secara langsung dengan segenap Warga Masyarakat Yogyakarta yang hadir.

Bagai Gayung Bersambut acara Tour de Campus yang dihadiri oleh warga masyarakat dari berbagai usia ini menjadi media bagi para Taruna untuk berinterkasi dan berkomunikasi dengan baik. Di satu sisi warga masyarakat yang hadir juga merasa senang bisa berinteraksi langsung dengan para Taruna, sehingga pembicaraan pun menjadi sangat mengasyikkan sambil sekali waktu minta untuk bisa foto bersama Taruna.

“Sungguh pengalaman yang menyenangkan dan mengasyikkan bisa berinteraksi langsung dengan para Taruna yang gagah-gagah dan ganteng-ganteng juga ramah. Begitu juga para Taruninya gagah dan cantik tapi tetap ramah. Ungkap beberapa pengunjung Tour de Campus AAU, Minggu (16-10-2022)

Sebagaimana ditegaskan Gubernur AAU, Marsda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr.(Han) bahwa medan tugas para Taruna kelak tidak hanya di lingkup TNI, tetapi juga akan berhadapan dengan berbagai kalangan termasuk masyarakat Indonesia dengan berbagai budaya dan tradisi yang berbeda-beda. Karenanya para Taruna AAU harus memiliki kemampuan bersosialisasi dan berkomunikasi yang baik, sehingga pelaksanaan tugasnya kelak akan berjalan dengan lancar.(penaau-2022)

Berita Lainnya

KENANGAN INDAH BERINTERAKSI DENGAN TARUNA AAU