Berita

WAPRES RI SEMPATKAN KUNJUNGI AAU

Isi Berita

     “Jadilah Taruna yang Gemilang, Cemerlang, siap berbakti dan mengabdi kepada
bangsa dan negara.” Demikian pesan yang disampaikan Wakil Presiden RI, Prof. Dr. (H.C.)
KH. Ma’ruf Amin dalam kunjungan singkatnya di Akademi Angkatan Udara (AAU) usai
melaksanakan kunjungan kerja di Magelang dan Gunung Kidul, Jum’at (22/4/2022).

     Pesan singkat yang motivatif tersebut ditulis di dalam Buku Tamu Dinas bagi Pejabat
Pemerintah dan tokoh masyarakat yang berkunjung di AAU. Dalam pesan tersebut Wapres RI
berharap para Taruna AAU sukses secara gemilang dan cemerlang dalam menggapai prestasi
pendidikan di AAU, sehingga dengan bekal hasil pendidikan tersebut para Taruna siap untuk
berbakti dan mengabdi kebada bangsa dan negara.

     Kunjungan Wapres RI diabadikan dengan foto bersama dan menanam pohon jambu
Dersono atau yang juga terkenal dengan nama jambu bool, bertempat di depan Gedung Mako
AAU. Secara filosofi, ternyata Jambu Dersono memiliki makna dalam bahasa jawa : kaderesan
sih ing sasomo, yang berarti kasih sayang pada sesama. Dalam filosofi kepemimpinan,
dersono mempunyai makna, bahwa sebagai pemimpin harus bisa menjadi contoh tauladan
terhadap yang dipimpinnya, yang sabdanya selalu harum. Sehingga dapat menjadi pemimpin
yang mampu mempersatukan serta merukunkan orang-orang yang dipimpinnya.
Jajar kehormatan yang merupakan tradisi kebanggaan kehidupan Taruna AAU dalam
menerima Tamu Kehormatan, juga tampil menyambut kehadiran sekaligus melepas
kepulangan Wakil Presiden RI. Pada kesempatan tersebut KH Ma’ruf Amin sangat terkesan
dan memberikan apresiasi atas tradisi kehidupan Taruna yang penuh kebanggaan ditampilkan
dihadapannya. Oleh karenanya Wapres RI menyempatkan hadir di AAU meski dalam
keterbatasan waktu.

     Gubernur AAU, Marsda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr. (Han). menyampaikan ucapan
terima kasih atas perhatian Wapres RI telah berkenan hadir untuk memotivasi Taruna dalam
menggapai prestasi menjadi Taruna Gemilang dan Cemerlang sehingga kelak akan menjadi
Perwira Udara yang siap berbakti kepada bangsa dan negara dalam menjaga kedaulatan
dirgantara nasional NKRI.(penaau/2022)

Berita Lainnya

WAPRES RI SEMPATKAN KUNJUNGI AAU