Yogyakarta. (Pen-aau) Kegiatan tradisi pembaretan Polisi Militer Angkatan Udara (POMAU) Tahun Anggaran 2024 digelar pada 14-16 Januari 2025 di wilayah Kabupaten Gunung Kidul dan Kabupaten Bantul melibatkan Pama POMAU, Taruna AAU Tingkat IV MKP Korps POMAU, Sejurba POMAU Angkatan 41, dan Sejursarta POMAU Angkatan 58.
Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menanamkan pemahaman tugas, fungsi, serta peran Polisi Militer di lingkungan TNI AU, sekaligus memperkuat rasa bangga dan jiwa korsa yang mantap bagi para peserta.
Pada hari kedua, Gubernur Akademi Angkatan Udara (AAU), Marsda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., MDS., memberikan teladan kepemimpinan dengan turut serta dalam longmarch bersama para peserta. Gubernur, bersama para pejabat AAU, menempuh perjalanan sejauh 22,5 kilometer dari Detasemen Gading, Gunung Kidul, hingga Tugu Temu Ireng. Rute yang dilalui cukup menantang, melibatkan medan terjal yang menguji fisik dan mental. Kehadiran Gubernur AAU dalam kegiatan ini menjadi bentuk dukungan langsung kepada para peserta, sekaligus memotivasi mereka untuk menyelesaikan latihan dengan semangat tinggi.
Kegiatan longmarch pada hari pertama dimulai dari Desa Tegal Rejo, Gunung Kidul dan berakhir di Pendopo Parangtritis pada hari ketiga. Puncak acara berupa prosesi tradisi upacara pembaretan yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 Januari 2025 di Parangtritis. (Penaau-2025)
Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.