Seiring dengan ditetapkannya oleh pemerintah bahwa tanggal 1 Ramadhan 1443 H jatuh pada tanggal 3 April 2022, segenap Civitas Akademika Akademi Angkatan Udara (AAU) dan Karbol melaksanakan puasa Ramadhan. Kegiatan puasa pertama, diawali dengan melaksanakan sholat Isya yang dilanjutkan dengan sholat Tarawih dan tadarus Al Quran di Masjid An Nur Ksatrian AAU, Yogyakarta, Sabtu (2/4/2022).
Pada ceramah kultum yang dibawakan Kabintal AAU Letkol Sus Ayyub S.Ag menyampaikan bahwa bulan puasa bulan penuh berkah didalamnya juga ada ampunan, rahmad dan kesempatan dijauhkan dari siksa api neraka nantinya, di Yaumul Qiyamah. Karena itu Kabintal menyampaikan agar para Taruna dapat memanfaatkan kesempatan datangnya bulan puasa ini dengan sebaik-baiknya. Semoga bulan Ramadhan ini Taruna Karbol mendapatkan manfaat dan keluar sebagai pemenang setelah satu bulan menjalani ibadah Puasa Ramadhan.
Selain bulan puasa, para Karbol mendapat kesempatan lebih untuk menjalankan ibadah, guna memperdalam dan mempelajari tentang ilmu agama. Diharapkan bahwa semua Karbol dapat menjadi umat muslim yang taat dan siap untuk menjadi Taruna-Taruna yang tangguh lahir batin.
Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.