Pekanbaru. (Pen-AAU). Setelah sukses melaksanakan Kirab Drumband di Kota Pekanbaru, Karbol (Taruna AAU) yang tergabung dalam latihan Cakra Wahana Paksa mendapatkan kehormatan jamuan makan malam bersama Forkopimda Provinsi Riau, bertempat di Balai Serindit Aula Gubernuran, Provinsi Riau, Selasa (28/5/2024).
Pj. Gubernur Provinsi Riau Bapak Ir. H. S. F. Hariyanto, M.T., yang diwakili oleh Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau Bapak Zulkifli Syukur, S.Ag.,MA ,M.Si., dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada adik adik Taruna AAU di Provinsi Riau.
"Atas nama Provinsi Riau kami ucapan selamat datang di Provinsi Riau, semoga dengan kedatangan adik adik dapat mengenal keberagaman budaya yang ada di Indonesia khusus di Provinsi Riau", jelasnya.
Selanjutnya, Wagub AAU Marsma TNI Meka Yudanto, S.Sos., M.A.P., mewakili Kontingen Latihan CWP dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Provinsi Riau beserta pejabat Forkopimda.
"Latihan Cakra Wahana Paksa ini merupakan program kegiatan latihan dalam rangka memberikan bekal dan pengalaman dalam pelaksanaan latihan navigasi udara secara langsung", jelas Wagub AAU.
Hadir pada kegiatan jamuan makan malam, Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Feri Yunaldi, S.E., M.Han., Dirdik AAU Kolonel Pnb M. Apon, S.T., M.Han., Dirmin AAU Kolonel Kal Pamundi Rahmat, S.E., M.M., Dirjian AAU Kolonel Adm Harry Sofian E., S.I.P., M.H., serta Pejabat Forkopimda Provinsi Riau lainnya. (penaau-2024).
Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.