Berita

LPM AKMIL LAKSANAKAN BENCHMARKING ISK KE AAU

Isi Berita

Yogyakarta. Dalam rangka kesiapan konversi peringkat akreditasi Perguruan Tinggi dari "A" menuju "Unggul", Kepala Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) AKMIL, Kolonel Inf Drs. M. Sigit Saksono, M.M., beserta 3 personel melaksanakan kegiatan Benchmarking Instrumen Suplemen Konversi (ISK) di Akademi Angkatan Udara (AAU).

 

Delegasi dari Akmil tersebut diterima oleh Kepala Penjaminan Mutu (Ka PM) AAU, Kolonel Sus Budi Prasetyo, S.Ag., di Ruang Rapat PM AAU, Kamis (20-10-2022).

 

Kolonel Budi mewakili Gubernur AAU, Marsda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr.(Han) menyambut baik kehadiran Tim dari Akmil.

 

Sekitar tiga jam Tim dari Akmil berdiskusi dengan Tim PM AAU tentang ISK (Instrumen Suplemen Konversi) dlm rangka kesiapan konversi peringkat akreditasi Institusi menuju "Unggul".

 

Kolonel Budi Prasetyo didampingi Staf Ditdik AAU, Letkol Sus Bambang D. dan Staf Ditjian AAU, Letkol Lek Ishar Novi, sterta Staf PM AAU, Letkol Sus Suryandardiyanta. Secara rinci Kolonel Budi menjelaskan langkah-langkah pentahapan serta kesiapan yang harus dilakukan dalam upaya konversi peringkat akreditasi bagi institusi Perguruan Tinggi.(penaau-2022)

Berita Lainnya

LPM AKMIL LAKSANAKAN BENCHMARKING ISK KE AAU