Berita

PEMBUKAAN LATIHAN TERBANG LAYANG : KARBOL DIKENALKAN AIRMANSHIP

Isi Berita

Yogyakarta. (Pen-AAU). Karbol (Taruna AAU) tingkat II akan mengikuti latihan Terbang Layang yang direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 9 November 2023 sampai dengan 9 Maret 2024.

 

 

 

 

Acara pembukaan latihan dilaksanakan di Lapangan Putra Angkasa, Kamis (9/11/2023) yang dipimpin oleh Wakil Gubernur AAU Marsekal Pertama TNI Hendro Arief H., S.Sos., M.Han., dan diikuti oleh Pejabat Liat "A", Antap dan seluruh Karbol. 

 

 

 

 

Sesuai rencana, sebanyak 145 Taruna dari tingkat II akan dibagi menjadi 15 kelompok terbang dan akan melaksanakan latihan selama 4 bulan di Lanud Adisutjipto, Yogyakarta. 

 

 

 

 

Latihan terbang layang merupakan latihan kematraan khusus bagi Karbol Tingkat II dengan materi latihan meliputi ground school dan bina terbang dalam beberapa kelompok terbang. Selain bertujuan untuk memperkenalkan basic penerbangan dan karakteristik pesawat terbang, latihan ini juga dapat menumbuhkan jiwa airmanship serta menanamkan semangat cinta dirgantara dan kebanggaan sebagai calon Perwira Angkatan Udara masa depan.

 

 

 

 

Gubernur AAU Marsekal Muda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., MDS., dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wagub AAU menyampaikan bahwa kegiatan latihan ini akan mengenalkan kepada para karbol tentang prosedur penerbangan, menumbuhkan rasa percaya diri, menanamkan jiwa airmanship serta membina potensi kedirgantaraan. 

 

 

 

 

"Tanamkan kesadaran dalam diri bahwa apa yang akan dilaksanakan adalah sebagai bekal dalam melaksanakan tugas sebagai insan TNI AU", tegas Gubernur AAU dalam sambutan tertulisnya. 

 

 

 

 

Diakhir sambutan, Gubernur AAU berpesan kepada seluruh instruktur, peserta latihan maupun tim pendukung untuk selalu menerapkan safety dalam setiap kegiatan latihan. (penaau-2023).

Berita Lainnya

PEMBUKAAN LATIHAN TERBANG LAYANG : KARBOL DIKENALKAN AIRMANSHIP