Berita

TARUNA AAU TINGKAT I GELAR PERLENGKAPAN LATIHAN PARA DASAR

Isi Berita

Yogyakarta (Pen-AAU). Kehidupan yang diwarnai dengan kedisiplinan dan ketertiban selalu melekat pada diri Karbol (Taruna AAU). Seperti hari ini untuk mewujudkan ketertiban dan kesiapan perlengkapan yang diperlukan selama pelaksanaan Latihan Para Dasar, para Taruna Tingkat I AAU melaksanakan gelar kesiapan perlengkapan, bertempat di Gedung Handrawina Ksatrian AAU, Kamis (17/4/2025).

Gubernur AAU Marsekal Muda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., MDS., melihat secara langsung kesiapan Taruna dalam menyiapkan segala kelengkapan sebelum melaksanakan Latihan.

“Pastikan segala kelengkapandan kebutuhan kalian selama melaksanakan latihan sudah terpenuhi dengan baik, jika ada hal-hal yang kurang segera laporan kepada pengasuh untuk dapat dicarikan solusi yang terbaiknya, Pesan Gubernur AAU.

Direncanakan, dari tanggal 21 April s.d 21 Mei 2025, Taruna Tingkat I akan melaksanakan latihan terjun payung static yang biasa disebut Latihan Para Dasar. Latihan ini akan dilaksanakan di Lanud Sulaiman Bandung selama satu bulan.

Latihan Para Dasar merupakan salah satu kegiatan kurikuler bagi Karbol Tingkat. I guna memberikan bekal pengalaman nyata tentang penerjunan dengan menggunakan static parachute dengan tujuan menyiapkan Calon Perwira lulusan AAU, agar kelak memiliki kualifikasi khusus sebagai penerjun static sekaligus sebagai upaya untuk menumbuh kembangkan rasa cinta dirgantara dan meningkatkan motivasi dan kebanggaan sebagai Taruna AAU. (penaau-2025).

Berita Lainnya

TARUNA AAU TINGKAT I GELAR PERLENGKAPAN LATIHAN PARA DASAR