BANDUNG (Pen-AAU). Wakil Gubernur AAU Marsma TNI Hendro Arief H., S.Sos., M.Han., meninjau para Karbol (Taruna AAU) Tingkat IV yang sedang melaksanakan Praktikum di Depo Pemeliharaan 70, Bandung , Selasa (22/8/2023).
Sejumlah 16 Karbol Tingkat IV Mata Kuliah Pilihan (MKP) Teknik melaksanakan Praktikum pengenalan GSE Ground Power Equipment di Depohar 70, Satuan Pemeliharaan 71. Kali ini para Karbol mendapatkan kesempatan untuk mengaplikasikan tentang kelistrikan yang akan mensuplai mesin pesawat terbang.
Hadir pada kesempatan tersebut Komandan Depohar 70 Kolonel Tek Dindin Budiman, Komandan Sathar 71, Kadep Matra AAU Kolonel Pnb Didik Setiya Nugroho, S.E., M.Han., Danwingtar AAU Kolonel Pnb Hilman Zaini, M.Han., dan para Pengasuh Karbol.(penaau-2023)
Menjadi perguruan tinggi militer yang unggul di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan bertaraf Internasional, melahirkan pemimpin berkarakter, berintegritas, profesional, modern, dan berwawasan kebangsaan.